Etnobotani Tumbuhan Obat Masyarakat Andongrejo Taman Nasional Meru Betiri
Abstract
Tujuan penelitian yang dilakukan yaitu untuk mengetahui jenis – jenis tumbuhan obat yang dipakai dalam pengobatan tradisional dan mengetahui cara masyarakat Desa Andongrejo dalam memanfaatkan tumbuhan obat sebagai pengobatan tradisional serta bagian tumbuhan yang digunakan sebagai obat. Selain itu untuk mengetahui aksi konservasi masyarakat terhadap tumbuhan obat. Penelitian ini berlangsung pada bulan Januari – Februari 2018. Pengambilan sampel dilakukan di Desa Andongrejo Taman Nasional Meru Betiri. Data yang diambil berupa data primer dan sekunder dengan metode pengambilan data yaitu wawancara, observasi lapang, dan studi pustaka. Hasil penelitian menunjukan bahwa keanekaragaman spesies tumbuhan obat yang diketahui dan digunakan oleh masyarakat Desa Andongrejo sekitar kawasan Taman Nasional Meru Betiri sebanyak 73 Spesies dari 38 famili. Spesies tumbuhan yang diketahui paling banyak terdapat pada famili Zingiberaceae. Bagian yang paling banyak dimanfaatkan masyarakat dalam pengobatan tradisional adalah bagian daun. Pengobatan yang dilakukan masyarakat masih tergolong sederhana, dapat dilihat dari cara pengolahan tumbuhan obat yang paling banyak digunakan yaitu direbus dan cara pemakaiannya diminum. Kearifan lokal masyarakat dalam mendukung konservasi dapat dilihat dari partisipasi masyarakat dalam konservasi dan budidaya tumbuhan obat.
Kata kunci : Etnobotani, Tumbuhan Obat, Andongrejo
Downloads
References
.Desuciani, Antari. 2012. Etnobotani Pangan Dan Obat Masyarakat Sekitar Kawasan Taman Hutan Raya Wan Abdul Rachman (Studi Kasus Pada Suku Lampung Pesisir). Skripsi, Fakultas Kehutanan, Institut Pertanian Bogor.
Kandowangko N., Solang M. dan Ahmad J. 2011. Kajian Etnobotani Tumbuhan Obat oleh Masyarakat Kabupaten Bonebolango Provinsi Gorontalo. Laporan Penelitian Etnobotani Tanaman Obat. Jurusan Biologi FMIPA UNG.
Suhono, B. dan Tim LIPI. 2010. Ensiklopedia Flora jilid 2. PT. Kharisma Ilmu. LIPI.
Tjitrosoepomo G. 1988. Morfologi Tumbuhan. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press.
Zuhud EAM, Ekarelawan, Riswan S. 1994. Hutan Tropika Indonesia Sebagai Sumber Keanekaragaman Plasma Nutfah Tumbuhan Obat Dalam Pelestarian Pemanfaatan Keanekaragaman Tumbuhan Obat Hutan Tropika Indonesia. Bogor: Jurusan Konservasi Sumberdaya Hutan. Fakultas Kehutanan IPB.
Zuhud EAM. 2007. Sikap Masyarakat dan Konservasi: Suatu Analisis Kedawung (Parkia timoriana (DC) Merr.) Sebagai Stimulus Tumbuhan Obat Bagi Masyarakat, Kasus di Taman Nasional Meru Betiri [disertasi]. Bogor: Sekolah Pascasarjana IPB.
Zuhud EAM. 2009. Potensi Hutan Tropika Indonesia sebagai Penyangga Bahan Obat Alam untuk Kesehatan Bangsa. Jurnal Bahan Alam Indonesia 6(6). Hal : 227-232.
Copyright (c) 2020 JURNAL PENDIDIKAN IPS
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.