Analisis Regresi Linier Sederhana untuk Mengestimasi Pengaruh Kemampuan Self Regulated Learning terhadap Hasil Belajar Siswa Menggunakan Model Pembelajaran Rasi
Abstract
Proses pembelajaran tidak terlepas dengan berbagai aktivitas yang menuntut siswa berpartisipasi aktif selama proses belajar berlangsung. Partisipasi siswa dapat berjalan dengan baik, jika siswa memiliki kemampuan self regulated learning yang berkaitan dengan perencanaan, strategi, dan evaluasi terhadap tujuan yang ingin dicapai. Pembelajaran self regulated learning dikemas dalam model pembelajaran RASI yang memberi kemudahan siswa dalam mencapai hasil belajar yang maksimal. Penelitian ini bertujuan untuk mengestimasi pengaruh kemampuan self regulated learning terhadap hasil belajar siswa. Data yang digunakan merupakan data sekunder hasil penelitian sebelumnya, yang kemudian dianalisis menggunakan analisis regresi linier sederhana menggunakan SPSS (Statistical Package for the Social Science). Hasil pengolahan data oleh SPSS menunjukkan bahwa kemampuan self regulated learning menggunakan model pembelajaran RASI berpenagaruh secara positif terhadap hasil belajar siswa. Namun, tingkat pengaruhnya sangat rendah yaitu hanya 4,8% dengan nilai signifikan uji-t sebesar 0,213 > 0,05. Oleh karena itu, kemampuan self regulated learning menggunakan model pembelajaran RASI tidak berpengaruh secara signifikan terhadap hasil belajar siswa. Harapannya, pembelajaran dengan self regulated learning selanjutnya dapat mengembangkan hasil belajar siswa secara lebih maksimal dengan menambahkan berbagai perlakuan dan sistem pendukung belajar lainnya.
Downloads
References
Aziz, A., & Siswanto, K. A. P. (2018). Hubungan Antara Self Regulated Learning dengan Kematangan Karir pada Siswa SMA. Analitika: Jurnal Magister Psikologi UMA, 10(1), 7–13. https://doi.org/10.31289/analitika.v10i1.1492
Harahap, A. C. P. (2020). Covid 19: Self regulated learning mahasiswa. AL-IRSYAD, 10(1). http://dx.doi.org/10.30829/al-irsyad.v10i1.7646
Hasan, I. 2013. Analisis Data Penelitian dengan Statistik. Jakarta: Bumi Aksara.
Darmayanti, V. (2016). Pengembangan Model Pembelajaran RASI (Reading, Analyzing, Sharing, and Inferring) dalam Pembelajaran IPA di SMP. Skripsi. Jember: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Jember.
Mujianto, H. (2020). Manfaat Learning Resources dalam Pembelajaran Student Centered Learning. Journal Zetroem, 02(01), 11–15. https://doi.org/10.36526/ztr.v2i1.1256
Nugraha, F., & Hendrawan, B. (2020). Pengembangan Karakter Self Efficacy pada Siswa Berkebutuhan Khusus Melalui Pembelajaran Self Regulated Learning. Early Childhood : Jurnal Pendidikan, 3(2), 40–45. https://doi.org/10.35568/earlychildhood.v3i2.664
Nur, M. D. M. (2017). Pengaruh strategi pembelajaran fisika berbasis website terhadap hasil belajar pada siswa yang memiliki self- regulated learning (srl) yang berbeda. Edcomtech Jurnal Kajian Teknologi Pendidikan, 2(1), 65–76.
Oktariani, O., Munir, A., & Aziz, A. (2020). Hubungan Self Efficacy dan Dukungan Sosial Teman Sebaya Dengan Self Regulated Learning Pada Mahasiswa Universitas Potensi Utama Medan. Tabularasa: Jurnal Ilmiah Magister Psikologi, 2(1), 26–33. https://doi.org/10.31289/tabularasa.v2i1.284
Pratama, F. W. (2017). Peran Self-Regulated Learning Dalam Memoderatori Pembelajaran Dengan Pendekatan Saintifik Terhadap Hasil Belajar Siswa. Satya Widya, 33(2), 99–108. https://doi.org/10.24246/j.sw.2017.v33.i2.p99-108
Rahmiyati, A. (2017). Pengaruh Self Regulated Learning Terhadap Prestasi. SOSIO DIDAKTIKA : Social Science Education Journal, 5(1), 8–14. http://dx.doi.org/10.26418/jppk.v6i9.21609
Saputra, H. D., Ismet, F., & Andrizal, A. (2018). Pengaruh motivasi terhadap hasil belajar siswa SMK. Invotek: Jurnal Inovasi Vokasional Dan Teknologi, 18(1), 25–30. https://doi.org/10.24036/invotek.v18i1.168
Saraswati, P. (2017). Strategi Self regulated learning dan prokrastinasi akademik terhadap prestasi akademik. Intuisi: Jurnal Psikologi Ilmiah, 9(3), 210–223. https://doi.org/10.15294/intuisi.v9i3.14112
Slavin, E.R. (2018). Educational Psychology Theory and Practice Twelfth Edition. USA : Pearson.
Sugianto, S. D., Ahied, M., Hadi, W. P., & Wulandari, A. Y. R. (2018). Pengembangan modul IPA berbasis proyek terintegrasi STEM pada materi tekanan. Natural Science Education Research, 1(1), 28–39. https://doi.org/10.21107/nser.v1i1.4171
Sugiyono. (2016). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: PT Alfabet.
Tokan, M. K., & Imakulata, M. M. (2019). The effect of motivation and learning behaviour on student achievement. South African Journal of Education, 39(1). https://doi.org/10.15700/saje.v39n1a1510
Wiriani, W. T. (2021). Pengaruh Kemandirian Belajar Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Pembelajaran Online. Jurnal Ilmiah Matematika Realistik (JI-MR, 2(1), 57–63. https://doi.org/10.33365/ji-mr.v2i1.436
Zimmerman, B. J., & Pons, M. M. (1986). Development of a Structured Interview for Assessing Student Use of Self-Regulated Learning Strategies. American Educational Research Journal, 23(4), 614–628. https://doi.org/10.3102/00028312023004614
Copyright (c) 2022 JURNAL PENDIDIKAN MIPA

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
- Seluruh materi yang terdapat dalam situs ini dilindungi oleh undang-undang. Dilarang mengutip sebagian atau seluruh isi situs web ini untuk keperluan komersil tanpa persetujuan dewan penyunting jurnal ini.
- Apabila anda menemukan satu atau beberapa artikel yang terdapat dalam Jurnal Pendidikan MIPA yang melanggar atau berpotensi melanggar hak cipta yang anda miliki, silahkan laporkan kepada kami, melalui email pada Principle Contact.
- Aspek legal formal terhadap akses setiap informasi dan artikel yang tercantum dalam situs jurnal ini mengacu pada ketentuan lisensi Creative Commons Attribution 4.0 International (CC BY 4.0).
- Semua Informasi yang terdapat di Jurnal Pendidikan MIPA bersifat akademik. Jurnal Pendidikan MIPA tidak bertanggung jawab terhadap kerugian yang terjadi karana penyalah gunaan informasi dari situs ini.